Saatnya Berwisata dan Menikmati Manisnya Manggis Songgon dimoment Panen Raya
Bisa dibuat menjadi buah tangan saat Ke Banyuwangi

Keterangan Gambar : Foto wisatawan Keliling Tour Jip berburu manggis di Songgon
Ditulis Oleh : Yusuf Sugiyono
Songgon - Banyuwangi, 20 April 2024 - Desa Songgon, Banyuwangi, kembali merayakan momen istimewa, Panen Raya Manggis. Acara ini menjadi sorotan setiap tahun, menarik wisatawan lokal maupun mancanegara untuk menikmati destinasi wisata yang beragam di Songgon serta saat tepat bisa berburu dan menikmati manisnya buah manggis yang telah matang.
Di tengah udara segar pegunungan, kita bisa bersama petani-petani setempat merayakan hasil panen manggis dengan penuh sukacita saat berwisata berburu manggis songgon
Baca Lainnya :
- Lokasi Berkemah yang Referensial di Banyuwangi
GGC Suguhi Cara Menikmati Banyuwangi dari Puncak Bukit
Durian Khas Songgon Banyuwangi Menjadi Primadona Wisata Kuliner
Persiapan Penting Sebelum Melakukan Arung Jeram Rafting
Musim Panen Langsat Melimpah di Songgon Kabupaten Banyuwangi,
Saat kita menikmati manis legitnya manggis songgon kita juga bisa belajar banyak hal potensi pertanian lokal , berwisata alam serta tradisi budaya masyarakatnya.
" Berkunjung saat Panen Raya Manggis , anda bukan hanya sekedar melihat hasil panen dan menikmatinya, tapi juga anda bisa melihat tradisi semangat gotong royong dan kebersamaan saat panen manggis tiba," ujar Bapak Suhariyanto ( 55 th), salah satu petani manggis di Songgon.
"Kami senang bisa berbagi kebahagiaan dengan masyarakat dan wisatawan yang datang untuk ikut serta memanen manggis di kebun langsung, pasti wisatawan akan lebih berkesan dengan tidak sekedar menikmati dan sekedar membeli ." Imbuhnya
Selama musim panen pembeli dan wisatawan dapat menikmati kegiatan seperti panen langsung, berkeliling ke kebun manggis, dan membeli manggis segar langsung dari petani. Tak hanya itu, ada juga produk olahan manggis, seperti jus, kue, dan makanan ringan lainnya yang bisa dijadikan buah tangan, ini semakin memperkaya pengalaman wisata kuliner saat di Banyuwangi.
Dengan keindahan alam, keragaman destinasi dan kearifan budaya masyarakatnya yang kental , Manggis Songgon yang legit manis bisa menjadi referensi tujuan berwisata yang menarik .
Similar Post You May Like
-
Lokasi Berkemah yang Referensial di Banyuwangi
19 Apr 2024