Terpesona dengan Taste Kopi Khas Songgon
Peserta \" PECEBE JATIM X 0 KM SABANG \" yang datang di acara temu kangen dari Berbagai Daerah

Keterangan Gambar : Peserta Gayeng Sambil Menikmati Kopi Songgon
Penulis : Yusuf Sugiyono
Songgon - Banyuwangi Puluhan peserta dari berbagai daerah terlihat begitu menikmati dan terkesima dengan Taste kopi khas Songgon, dalam acara temu kangen dan Halal Bihalal "PECEBE JATIM X 0 KM SUBANG". Acara yang digelar pada tanggal 27-28 April 2024 di Pinus Camp, Songgon Banyuwangi ini menjadi ajang berkumpulnya Rider CB,para pecinta kopi.
Baca Lainnya :
- Komunitas \" PENYEBE JATIM X 0 KM, SABANG \" Memilih Pinus Camp Banyuwangi
*Camat Songgon Ajak Pegiat Wisata Majukan Wisata di Wilayahnya*
Ketua KPA. Elang Raung Raih Juara 3 Kategori Kader Konservasi 2024 Banyuwangi
Halal BiHalal & Lepas Purna Tugas Lingkup Cabang Dinas Kehutanan Banyuwangi
Tips Membuat Minuman Segar dari Buah Markisa
Kopi khas Songgon, yang diproduksi secara lokal Oleh UMKM, menarik perhatian para peserta dengan taste yang khas dan aroma yang menggugah selera. Para peserta dari Jawa Timur , NTB dan beberapa daerah khusunya yang pernah Tour Rider sampai titik 0 Sabang - Aceh terlihat menikmati setiap tegukan kopi yang disajikan, sambil berbincang santai dan saling berbagi cerita.
Acara ini juga diisi dengan berbagai kegiatan menarik lainnya, seperti Sharinh Seasion,,pameran produk lokal, game - game,memasak, dan pertunjukan seni budaya. Para peserta menyambut hangat acara ini, yang diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antara anggota komunitas yang berasal dan datang dari beberbagai daerah. ***