Songgon Potensial Menjadi Central Peternakan Kambing di Banyuwangi
Daya produksi Susunya mencapai 2300 Ltr per-minggu

Keterangan Gambar : Salah satu Kambing Jenis Etawa yang di kembangkan di Songgon
Ditulis Oleh : Yusuf Sugiyono
Songgon,Banyuwangi 23 April 2024 Wilayah Songgon, Banyuwangi, sebuah kecamatan yang terletak di kaki Gunung Raung, ternyata memiliki potensi luar biasa sebagai lumbung ternak kambing perah dan pedaging ini ditopang kondisi wilayah yang terletak di kawasan pegunungan. Menurut data yang dihimpun dari salah satu tokoh peternak terkemuka, M. Ropi'i (48 Th) Warga Sambung Rejo Ds. Bayu Kec. Songgon, saat ini terdapat 115 peternak yang tergabung dalam komunitas ini.
Baca Lainnya :
- Halal Bihalal DPD GENPARI Banyuwangi di Capas Adventure Glagah
Kopi Songgon Memikat Pecinta Kopi dengan Keunikan Citra Rasa
Peringati Hari Bumi Sedunia, Kelompok Pecinta Alam (KPA) Emang Raung Bagi Bibit & Tanam Pohon
Kelompok Pecinta Alam Elang Raung, Songgon Banyuwangi Lakukan Penanaman Pohon di Hulu Sungai Badeng
Nikmati Legitnya Durian Songgon Sebelum Musim Panen Berakhir
" Dengan kondisi wilaya desa pegunungan menghasilkan sumber pakan yang melimpah, hampir semua jenis tanaman pakan juga bisa dikembangkan, Para peternak dsini mampu menyediakan 115 ekor kambing pedaging setiap bulannya. Selain itu, mereka juga berhasil memproduksi susu sebanyak 2300 liter per minggu serta daging sebanyak 250 ekor per minggu. Angka ini mencerminkan produktivitas yang tinggi dari para peternak di wilayah ini " Paparnya ( Selasa 23 April 2024 )
M. Ropi'i berharap agar potensi luar biasa ini bisa dilihat dan dibidik oleh pemerintah daerah sebagai sentral peternakan di Banyuwangi. Dengan dukungan dan investasi yang tepat, wilayah ini memiliki potensi untuk menjadi pusat produksi kambing perah dan pedaging yang berdaya saing tinggi, serta dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal.
" Dengan Potensi Bank pakan yang cukup dan produktivitas yang saya kira sangat tinggi kita berharap pemerintah daerah Banyuwangi bisa membidik Kecamatan Songgon menjadi Central ternak kambing pedaging maupun kambing perah, sehingga ekonomi Songgon semakin bergeliat berdampak ekonomi lebih luas bagi masyarakat " Pungkasnya. ***