Pesona Songgon Bagikan 1000 Takjil untuk Pengguna Jalan
Pelaku Wisata & UMKM Songgon Gelar Bhakti Sosial di Bulan Ramadhan, Bagikan 1000 Takjil untuk Pengguna Jalan

Keterangan Gambar : Setelah Bagi Takjil moment kebersamaan dilanjukan dengan Buka bersama di Lembah Jinontro
Ditulis Oleh : Yusuf Sugiyono
Songhon - Banyuwangi ,Selasa, 18 Maret 2025, ,Para pelaku wisata dan UMKM yang tergabung dalam Paguyuban Pesona Songgon kembali menggelar aksi bhakti sosial di bulan Ramadhan 1446 H. Kegiatan ini merupakan yang ketiga kalinya dilakukan selama bulan puasa tahun ini, dengan membagikan 1000 takjil kepada para pengguna jalan.
Baca Lainnya :
- Roadshow Ngopeni Wong Darus: Part 4, Bhakti Sosial di Bulan Suci Ramadhan 1446 H
Pelaku Wisata dan UMKM Songgon Gelar Bhakti Sosial
Pelaku Wisata & UMKM - Pesona Songgon Berbagi Takjil
Roadshow \\\\\\\"Ngopeni Bolo Darus \\\\\\\"
Manuver Politik Abdul Azis GWD dalam Pemilihan Ketua Umum APB
Aksi sosial ini difokuskan di pertigaan perbatasan Desa Parangharjo, Desa Songgon, dan Desa Sumberbulu, Kecamatan Songgon, Banyuwangi. Sebelumnya, pembagian takjil juga telah dilakukan di depan Pendopo Kecamatan Songgon dan pertigaan Desa Sragi.
Kegiatan ini mendapat sambutan antusias dari masyarakat dan pengguna jalan yang melintas. Takjil yang dibagikan berupa makanan dan minuman untuk berbuka puasa, sebagai bentuk kepedulian para pelaku wisata dan UMKM terhadap sesama.
Perwakilan dari Pesona Songgon menyampaikan bahwa aksi sosial ini merupakan wujud kebersamaan dan kepedulian terhadap masyarakat, terutama di bulan suci Ramadhan. Mereka berharap kegiatan ini dapat terus dilakukan setiap tahunnya sebagai tradisi berbagi berkah.
Aksi bhakti sosial ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya gotong royong dan kepedulian sosial, serta semakin memperkuat hubungan antara pelaku wisata, UMKM, dan masyarakat sekitar.
Dengan semangat berbagi dan kebersamaan, Pesona Songgon terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat Banyuwangi.***